Sabtu, 26 Maret 2011

Membangun Harmonisasi Garis Vertikal Dalam Ruang Keluarga

Membangun sebuah ruang interior adalah memanfaatkan setiap elemen ruang yang dimiliki ruang tersebut. Salah satunya adalah garis vertikal yang dibentuk oleh elemen ruang atau garis itu sendiri. Ide ini pula yang kemudian  menempatkan garis tersebut menjadi titik sentral disain.

Perencanaan disain interior ini dimulai untuk membangun karakter tersebut. Karakter itulah yang kemudian dibawa kepada perencanaan beberapa elemen interior, diantaranya perencanaanya mebel dan dinding. Pada kedua elemen interior inilah, pembentukan karakter garis vertical memperoleh perhatian lebih. Selanjutnya melalui kedua elemen tersebut, perencanaan interior dikembangkan menjadi sebuah ruang interior yang menyenangkan melalui permainan ornamen yang cantik.

Berkaitan dengan pencapaian kenyamanan bagi pemakai ruang, penataan furnitur memisahkan ruang berdasarkan jenis aktifitasnya. Fokus utamanya dilekatkan kepada pembentukan ruang keluarga yang kompak. Sedangkan ruang lainnya (ruang makan dan dapur) menjadi ruang pendukung bagi aktifitas utama tanpa melepaskan keterkaitan dengan kedua ruang tersebut.

Dan inilah yang semestinya dimilki sebuah ruang keluarga yang baik. Semangat kekeluargaan dapat dibangun melalui sebuah keterbukaan dalam sebuah hunian yang sehat.